Minggu, 03 Januari 2016

Awas Ada Guru di Belakang Pintu !!!

Yah disinilah, dibangku yang sama dan ditempat yang ngga sama. Haha gak jelas. Tanggal 4 Januari, kelopak mataku tersingkap lebih cepat dari biasanya, dan jam 9 pagi yang biasanya aku baru menghirup aroma sisa kopi semalam, kini aku sudah bersujud di musholla SMAN 16 Surabaya.

Hari pertama di semester 2 dan hari keempat di bulan ke 1. Aku kembali mengenakan baju resmi abu putih dan bersepatu hitam garis merah diadora. Wee gaya rek. Sedikit aja kejutan yang sebenarnya sudah bocor di tangan para penghuni kelas yang saat ini kabarnya akan dirobohkan, ya kelas baru di lantai dua. Ternyata ada dua fakta baru yang sebelumnya juga rumor dan akhirnya benar, ya teman baru.

Sedikit saja sesuatu yang timbul setelah aku melihat ada siswa baru, ya flashback tepat 2,5 tahun yang lalu. Aku menempati posisi yang sama persis dan merasakan sesuatu yang kemungkinan bisa sama dan berbeda. Dengan alasan yang sama yaitu mengikuti orang tua, terlintas kembali ketika aku menginjakkan kaki dan menghirup udara kota pahlawan ini untuk pertama kalinya (walau sebenarnya sudah sering sebelumnya). Waktu itu aku masih begitu keras dan tak bisa membuka wawasan tentang arti keikhlasan. Disaat sedang sangat nyaman di tempat sebelumnya dan dipaksa berpaling menuju tempat yang sangat menyesakkan. Dan disaat itu juga aku mengenal untuk pertama kalinya apa itu "cinta" "cewe" "suka" "seneng" "ngeSIR" yang sampai sekarang masih terus terbayang, hahaa, dan hiks... harus kutinggalkan begitu saja (padahal SMP wes ngene yo aku). Untungnya tidak selamanya seperti yang terpikirkan saat itu, lagi lagi ruang dan waktu serta manusia yang terlibat menjawab keraguan itu. "Man+Time+Place=History" hahaa kenapa nyambungnya ke prinsip itu ya...

Saat ini pun aku harus segera membalas semuanya yang sudah aku terima sebelumnya. Walau tanpa sentuhan langsung aku tetap harus menjadi rekan yang baik seperti yang dilakukan sahabat sahabatku sebelumnya. "Jika kau pernah merasakan nikmat, indahnya jika kau berbagi. Dan jika kau pernah merasakan pahit, sangatlah bijak jika kau menjaga orang lain dari itu."

Jamkos. Ya itulah keadaan ketika aku menuliskan seklumit cipratan pengalaman yang sebelumnya dan sedang aku alami kembali namun sebagai pelaku yang berlawanan. Main hp, bola, ngobrol, membelai belai rambut, tidur, adalah deskripsi situasi terkini di sini. Kelas X IIS SMAN 16 Surabaya. Satu satunya kelas sosial di angkatan ini. Kita semua sepakat memberi nama keren sebagai nama grup kelas dengan sebutan "RASIS" entah itu singkatan dari rakyat iis atau yang lain. Dan bau soto pasti tercium di sekitar ruang guru dan kuah kuning pasti sedikitnya terciprat di meja meja guru. Haha mungkin mereka punya cara sendiri untuk mengisi hari pertama. Lagi lagi pertama. Apa istimewanya sih ? Haha.. Eh bentar ya sob, tiba tiba kepsek membuka pintu kelas yang dari tadi sebenarnya tidak nutup. Haha.. Kok bisa tau ?

Gini kronologinya, aku dengar suara grusa grusu dan tingkah biyayak'an dari semua sudut kelas dan menuju asal mereka dengan melihat lihat ke bawah antara celana dan baju (sabuk) serta menggosok-nggosokkan tangan ke rambut agar tersingkap kebelakang. Yah.. gejala itu hanyalah ada jika HPku akan kumatikan dan akan ku save tulisan ini, AWAS!!! Ada guru clinguk'an mau masuk.

Hanya ini yang sempat terlintas difikiranku yang masih sehat dan hati nuraniku yang objektif. Terimakasih sudah menikmati karena membaca adalah bentuk menikmati sesuatu dengan mata dan maaf jika kalian setelah membaca ini ingin membunuhku. (kebanyakan gitu)

#satu_lagi_dari_timehunter

0 Komentar:

Posting Komentar

 
;